Scroll untuk baca berita terbaru
banner 325x300

Bupati Bolmut Akhirnya Sembuh Dari COVID

5873
×

Bupati Bolmut Akhirnya Sembuh Dari COVID

Sebarkan artikel ini
Bupati Bolmut Depri Pontoh memberikan salam kepada pejabat dan ASN usai apel kerja, Senin tadi.

BOROKO — Setelah  dinyatakan sembuh dan melakukan isolasi mandiri, Bupati Bolmong Utara (Bolmut), Drs Hi Depri Pontoh kembali beraktifitas seperti sediakala. Hal ini dibuktikan lewat pelaksanaan apel kerja Aparatur Sipil Negara (ASN) dipimpin oleh orang nomor satu di Bolmut ini.

Dalam sambutanya bupati mengatakan, dia bersyukur karena atas izin Allah, dia sudah mulai beraktivitas seperti biasanya, pasca menjalani rangkaian proses penyembuhan COVID-19 yang kurang lebih satu bulan lamanya.

“Untuk itu selaku pribadi dan keluarga saya menyampaikan ucapan terima kasih atas doa dan dukungan seluruh masyarakat, bantuan tenaga kesehatan, dan jajaran ASN di Pemkab Bolmut sehingga masa kritis melawan COVID-19 dapat saya lewati,” ungkap bupati.

Bupati juga menyampaikan bahwa sembari mengingatkan bahwa COVID-19 itu masih ada, dan saat ini penyebarannya di Kabupaten Bolmut sudah berada pada angka yang menghawatirkan. Yakni sudah ada 20 kasus positif, namun 19 orang sudah dinyatakan sembuh, dan 1 orang masih dalam perawatan.

“Dengan melihat kondisi penyebaran COVID-19 saat ini lebih ke wilayah perkantoran. Maka sudah menjadi kewajiban kita semua ASN untuk wajib disiplin mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak dan berpedoman pada peraturan bupati nomor 31 tahun 2020 tentang Pedoman Penerapan Disiplin Dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Sebagai Upaya Pencegahan Dan Pengendalian COVID-19 di Kabupaten Bolmut,” tukas Depri.(red)