Scroll untuk baca berita terbaru
banner 325x300
Bangga KencanaManadoPemerintahanSulut

Fesnibud GenRe, BKKBN Sulut Hadirkan Band Competition

675
×

Fesnibud GenRe, BKKBN Sulut Hadirkan Band Competition

Sebarkan artikel ini

MANADO – Festival Seni dan Budaya GenRe (Generasi Berencana) menghentak Kota Manado dalam hajatan Band Competition di Taman Kesatuan Bangsa, Selasa (24/5/2022). Sebanyak lima grup band menampilkan kemampuan terbaik di ajang yang disponsori langsung Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Sulawesi Utara tersebut.

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Utara Ir Diano Tino Tandaju MErg menjadi penilai bersama tim juri terdiri dari David Klein (Jakarta), Idra Suoth, dan Renny Tamara yang merupakan juri andal dari Sulawesi Utara.

Kaper BKKBN Diano Tino Tandaju mengatakan, kompetisi ini sangat strategis mempromosikan program Bangga Kencana. Termasuk di dalamnya pengembangan GENRE yang menyasar generasi muda atau pemuda dan remaja.

Lima grup band tampil di antaranya, Sunday Project Band, Laos Band, Echo Seven Band, Geta Band, dan Gospel Band. Setiap tim diberi kesempatan membawakan dua buah lagu. Yaitu satu lagu wajib theme song BKKBN dan satu lagu bebas yang memiliki unsur kedaerahan.(red)