Scroll untuk baca berita terbaru
banner 325x300

Sejarah Baru, Penerbangan Manado-Siau Dimulai

×

Sejarah Baru, Penerbangan Manado-Siau Dimulai

Sebarkan artikel ini

MANADO – Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Steven Kandouw meresmikan penerbangan perdana SAM Air rute Manado-Siau, Senin (19/02/2024). Sebelumnya Minggu kemarin penerbangan yang sama perdana  mendarat di Bandara Loloda, Lolak, Bolaang Mongondow.
Penerbangan perdana ini disaksikan Kepala Otoritas Bandara Wilayah VIII Ambar Suryoko, Plt Bupati Sitaro Joy Oroh, Kementerian Perhubungan dan pihak SAM Air.
Menurut Wagub, penerbangan perintis tersebut merupakan terobosan dan sejarah baru yang diharapkan dapat memacu pertumbuhan ekonomi daerah kepulauan Kabupaten Sitaro
Ini menjadi bukti kehadiran pemerintah di tengah-tengah masyarakat, apalagi masyarakat di daerah kepulauan. Penerbangan perintis ini akan memacu pertumbuhan ekonomi di daerah-daerah,” ungkap Wagub Kandouw.
Wagub menyampaikan terima kasih atas keterlibatan semua stakeholder serta pemerintah pusat dan daerah, dalam mewujudkan penerbangan perdana tersebut.
Wagub Kandouw mengakui proses terealisasi rute penerbangan Manado-Siau ini, khususnya pembangunan Bandara Siau, terbilang cukup panjang. Mulai dari persiapan lahan, pembebasan lahan, pembangunan sarana prasarana hingga pengurusan mendapatkan ijin dari AirNav.
“Namun, di mana ada usaha di situ pasti ada jalan,” tukasnya. “Kami berharap upaya ini harus berkesinambungan, karena penerbangan perintis ini benar-benar menjadi kebutuhan masyarakat,” kata Wagub menambahkan.
Adapun harga tiket pesawat yang diberlakukan yakni Rp200 ribu, sehingga dipastikan harganya bisa terjangkau oleh masyarakat dan penerbangannya dalam seminggu bisa dua kali.
“Semoga langkah yang dilakukan bapak-bapak di Kementerian Perhubungan akan dikenang oleh masyarakat Sulut, terlebih masyarakat di Sitaro dan Miangas,” harapnya.
Diketahui, penerbangan perintis ini merupakan kolaborasi antara Pemerintah Pusat, Pemprov Sulut, Pemkab Sitaro dan instansi vertikal Kementerian Perhubungan RI.
“Jika kita bekerja bersama-sama, punya visi yang sama, pasti yang merasakan efek positifnya adalah masyarakat,” sebut Wagub Kandouw.
Untuk itu, ia menyampaikan terima kasih kepada Kementerian Perhubungan atas realisasi penerbangan perintis ke daerah-daerah.(red)