Scroll untuk baca berita terbaru
banner 325x300

Wagub Steven Kandouw: Nilai-Nilai Pancasila akan Terpatri dalam Sanubari

×

Wagub Steven Kandouw: Nilai-Nilai Pancasila akan Terpatri dalam Sanubari

Sebarkan artikel ini

MANADO — Nilai-nilai Pancasila akan tetap terpatri di sanubari dan menjadi pedoman dalam pembangunan bangsa khususnya Sulut. Hal itu ditegaskan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Steven Kandouw dalam amanatnya saat menjadi inspektur upacara Hari Lahir Pancasila di halaman Kantor Gubernur Sulut, Kamis (1/6/2023).

Wagub Steven Kandouw berharap, sejalan dengan Hari Lahir Pancasila yang mengusung tema ‘Gotong Royong Membangun Peradaban dan Pertumbuhan Global’, semua insan masyarakat mengaplikasikan semangat itu.

“Semua warga wajib menjadikan amalan pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” katanya.

“Dalam konteks gotong-royong, kita dapat mengatasi semua persoalan dengan kebersamaan dan menciptakan kehidupan yang berkelanjutan,” sambungnya.

Wagub Steven Kandouw pula mengajak semua elemen bangsa turut berkolaborasi demi Indonesia yang lebih maju.

Upacara juga Ketua DPRD Provinsi Sulut Andi Silangen, Sekdaprov Sulut Steve Kepel, Pejabat Pemprov Sulut, para staf khusus gubernur dan ASN. (red)